MENIKMATI TEDUHNYA MAHA GANGGA VALLEY KARANGASEM BALI

 

 

Maha Gangga Valley Karangasem Bali (dokumen pribadi)

 

            Bali emang pas banget buat liburan bareng keluarga atau teman. Banyak spot menarik yang bisa anda jelajahi. Salah satu destinasi wisata yang mesti anda kunjungi adalah Maha Gangga Valley. Destinasi wisata ini berada di Kabupaten Karangasem. Kira-kira jarak dari Kota Denpasar 80 km. Dan, waktu tempuh dengan kendaraan bermotor kurang lebih 2 jam.

            Apa yang menarik dengan Maha Gangga Valley sih? Dengan tiket masuk sebesar Rp20 ribu, anda bisa menikmati berbagai spot menarik di dalamnya loh. Patung angsa raksasa perlu kamu datangi. Patung angsa ini menjadi mascot dari Maha Gangga Valley. Patung angsa dengan mahkota di kepalanya menjadi daya tarik tersendiri. 


Patung Angsa yang mengenalan mahkota di kepalanya menjadi ikon Maha Gangga Valley  (dokumen pribadi)

 

            Ada 2 swing (ayunan) di Maha Gangga Valley. Tapi, sepertinya ayunan yang bisa dipakai sepuasnya adalah yang kursi sofa. Ada sih ayunan yang tinggi, Cuma saya belum mencobanya. Karena, dalam posisi dikunci. Kayaknya, harus ada petugas yang memandunya. Entah, membayar atau tidak dengan menggunakan ayunan yang tinggi itu.

 

Swing (ayunan) yang tempat duduknya mirip kursi sofa (dokumen pribadi)

 

            Maha Gangga Valley juga mempunyai spot kebun bunga. Salah satunya adalah bunga gemitir. Yang bunganya berwarna kekuningan dan sungguh memikat. Kebun bunga gemitir ini berada di lahan yang lumayan luas. Di pinggir kebun terdapat tempat istirahat mirip balebengong (dangau). Sungguh, anda jangan lewatkan ketika berada di kebun bunga gemitir ini. 


Kebun bunga gemitir yang menarik hati di Maha Gangga Valley (dokumen pribadi)

 

            Selain kebun bunga gemitir, Maha Gangga Valley juga mempunyai beberapa tempat menginap atau bermalam ala hotel. Tempat menginap yang dirancang ala rumah klasik beratapkan kerucut  banyak diminati pengunjung. Tentu, bagi pengunjung yang ingin menikmati suasana alam dan klasik.

            Tempat penginapan tersebut telah dilengkapi dengan tempat memasak. Pihak manajemen juga kan menyediakan minuman ata kopi bagi pengunjung yang menginap. Biaya menginap per malam kurang lebih Rp400 ribu dan maksimal diisi dengan 2 orang dewasa. Tentu, karena luasan tempatnya tidak seluas dengan kamar hotel. Namun, bagi yang suka bertualang, menginap dengan suasana alam akan membawa kesenangan tersendiri.  


Tempat menginap di Maha Gangga Valley dengan suasana alam dengan atap berbentuk kerucut (dokumen pribadi)

 

            Ada spot yang menarik perhatian saya adalah ruang pandang yang tinggi. Ruang pandang ini berada di tengah-tengah persawahan. Anda bisa melihat sekeliling kawasan Maha Gangga Valley dengan leluasa. Rang pandang tersebut terbuat dari kayu dan anda harus menaiki beberapa anak tangga.


Spot ruang pandang di Maha Gangga Valley (dokumen pribadi)

 

            Hal menarik yang bisa anda dapatkan dari destinasi Maha Gangga Valley adalah suasana teduh dan adem. Karena, bentangan alam yang menghijau membuat suasana udara yang segar. Apalagi, jika anda menyempatkan diri mandi di Air Terjun Tengkorak yang ada di dalam kawasan Maha Gangga Valley. Airnya sungguh dingin ddan  bikin segar badan.

            Maha Gangga Valley menjadi tujuan wisata yang tidak boleh anda lewatkan jika berkunjung ke Karangasem. Anda bisa mendapatkan pengalaman menarik tentang kondisi alam yang maasih asri. Selamat berlibur di Bali.  

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Informa Menampilkan Produk Berkualitas Dengan Harga Promo

Melindungi Penyakit Kritis Dengan PRUCritical Benefit 88